1.1.14

2014

Upaya untuk mewujudkan perbaikan diri yang sejati adalah suatu kerja keras yang sangat mulia, manusia tidak boleh berputus ada dari kelemahan masa lalu atau manusiawinya, kemaren bukanlah sekarang dan sekarang bukanlah masa depan, bahkan sedetik yang lalu bukanlah sekarang, hikmah di balik itu semua adalah bahwa manusia harus senantiasa optimis memperjuangkan detik2 ke depan dalam hidupnya dg semangat baru - Ismail Busrita.

Quote di atas saya dapatkan dari sahabat saya Z saat kami kelas 2 SMA, dari catatan kecil ayahnya (alm.) Ismail Busrita itu sendiri. Mendadak tadi saya ngubek-ngubek boks berisi catatan2 zaman sekolah (tiba-tiba merasa harus segera ditulis di sini saat ini juga). Ternyata saya masih menyimpan dengan baik notes kecil yang dulu saya pakai untuk mencatat tugas sekolah dimana di salah satu halamannya itulah ada salinan quote tersebut.

Ada nilai tersendiri ya menemukan 'kepingan semangat' berupa kata-kata dari orang terkasih yang pergi lebih awal. Kata-kata akan abadi tersemat. Saya yang belum pernah bertemu beliau pun merasakan haru setiap mengingat kata-kata di atas, yang akhirnya membawa saya ke titik 'baiklah, besok harus lebih baik lagi!'

Jai guru deva~ Om.
Across The Universe versi malaikat rasa-rasanya!

Selamat datang nominal baru! Selamat memulai 2014! Semoga kedamaian selalu mewarnai hati kita semua (amin). Lagu Across The Universe ini saya persembahkan untuk semua orang yang mendoakan kebaikan untuk orang lain. Saya berdoa agar pesan cinta dari lagu ini bisa menular dan mewabah! 'Limitless undying love which shines around me like a million suns, it calls me on and on across the universe', begitu pula kutipan penyemangat dari ayahnya Z, ruang hidup saya ikut dihujani cahaya :)

No comments: